Cito Mall, Jl. A. Yani 288, Lantai UG Blok US 23, No. 3 & 5, Surabaya
081-252982900
groedu@gmail.com

APA YANG KITA BUTUHKAN KETIKA MENDIRIKAN PERUSAHAAN BARU?

The Best consultant business in Surabaya

APA YANG KITA BUTUHKAN KETIKA MENDIRIKAN PERUSAHAAN BARU?

Tentu saja ketika akan mendirikan perusahaan baru adalah apa yang akan diperdagangkan atau yang akan dibisniskan. Bisa produk atau jasa, apabila produk yang akan diperdagangkan maka carilah produk yang akan diperdagangkan. Apabila jasa maka jasa apa yang akan ditawarkan kepada konsumen atau klien. Jadi mendirikan perusahaan baru seperti inilah gambarannya, tetapi pada umumnya sebelum mendirikan perusahaan baru para pebisnis sudah memiliki gambaran mengenai bisnis apa yang akan dilakoninya. Setelah itu baru bergerak, apa yang bisa dilakukan kemudian. Secara singkat umumnya pemilik bisnis mengurus segala perijinan yang dibutuhkan mulai badan usaha, SIUP, TDP,NPWP dan sebagainya. Setelah perijinan selesai baru memikirkan infrastruktur lainnya. Infrastruktur bisa kerja sama dengan para kontraktor bangunan, pabrik atau tempat yang dibutuhkan. Namun banyak hal ternyata tidak sampai di sini dalam persiapan mendirikan perusahaan baru.

Mendirikan perusahaan baru membutuhkan MANAJEMEN, tentu saja dengan manajemen perusahaan akan bisa berjalan dengan baik. Selain manajemen dibutuhkan SDM yang bisa menjalankan manajemen, maka tidak dipungkiri bisnis apapun membutuhkan sebuah manajemen. Namun masih banyak kalangan pebisnis yang memiliki pameo kalau ingin berbisnis jalan saja. Dan celakanya ketika sudah jalan banyak problem di sana sini yang ditemuinya bahkan kondisi dan situasi ini bisa menimbulkan kerugian yang tidak bisa ditoleransi. Jadi di sini pemilik bisnis sedang melakukan trial dan error mengenai bisnisnya. Kenapa begitu setiap kali ada trial dan error di situ pasti ada biayanya. Ada kerugiannya.

Berbeda jika sebelum melakukan bisnis, seorang pemilik bisnis didampingi oleh seorang konsultan yang biasa dalam hal mendirikan bisnis. Mulai dari pencarian produk dan jasa, lokasi dan manajemen akan didampingi. Kalaupun sama-sama bayar, maka hasilnya pasti akan berbeda apabila dilakukan dengan trial dan error. Sama seperti seorang pendaki gunung yang tidak berpengalaman ketika nekat naik gudang, seorang pendaki bisa tersesat. Namun dengan ditemani seorang guide dalam pendakian, maka capai sekali  ketika naik gunging, namun ketika sampai di puncak akan merasakan kepuasannya. Sama seperti dengan berbisnis yang dimulai dengan trial dan error, capainya mungkin sama seperti ketika didampingi, tetapi hasilnya bisa seperti seorang pendaki tersebut yang Puas bisa melihat alam ciptaan TUHAN YANG MAHA AGUNG. Puasnya terasa.

Lalu apa yang mesti dilakukan ketika sedang akan melakukan set up perusahaan baru. Tentunya mencari seorang yang pernah berpengalaman di bidang tersebut. Serta kalaupun memakai jasa seorang konsultan, maka konsultan bisa memberikan  pandangan dan pendampingan-pendampingan. Seorang konsultan memiliki banyak pengalaman dan wawasan mengenai banyak perusahaan yang pernah ditangani, sehingga banyak cara yang bisa diterapkan untuk implementasi dalam bisnis yang akan kita buka.  Jadi apa yang kita butuhkan dalam mendirikan perusahaan baru? Selain produk dan jasa yang akan diperdagangkan, infrastruktur juga manajemen, tentunya dibutuhkan seorang konsultan yang akan mendampingi.

Semoga artikel ini bisa memberikan  inspirasi bagi pembaca. Apabila pembaca membutuhkan bimbingan atau pendampingan untuk pembukaan bisnis baru. Silahkan hubungi groedu@gmail.com, atau telphon 0818521172 atau 081-252-982900. Kami siap membantu! ( Frans M. Royan)